Perhiasan adalah sahabat terbaik bagi setiap wanita. Perhiasan berlian bisa membantu meningkatkan rasa kepercayaan diri setiap wanita. Terlebih jika Anda menggunakan model perhiasan berlian langka yang unik dan didesain khusus untuk berbagai aktivitas, mulai dari formal hingga informal.
Salah satu perhiasan berlian langka yang bisa Anda dapatkan yaitu model perhiasan dari brand ternama di dunia yaitu Mondial. Di sini Anda bisa menemukan berbagai koleksi perhiasan terbaik yang bisa Anda gunakan untuk daily wear maupun special occasion.
Kenapa Harus di Mondial?
Di brand yang satu ini Anda bisa menemukan berbagai pilihan desain perhiasan yang langka dan juga menawan. Selain untuk kebutuhan pribadi, juga bisa Anda gunakan untuk memberikan hadiah bagi orang yang spesial di mata Anda.
Salah satu koleksinya yaitu Light of Mondial (LOM) yang merupakan tipe perhiasan langka yang terlihat unik dan juga bisa meningkatkan rasa kepercayaan diri Anda. Bahkan di sini Anda bisa menemukan perhiasan bertipe IIA yang sangat luar biasa.
Intip Apa Itu Perhiasan Berlian Tipe IIA?
Berlian merupakan batu mulia yang terbentuk secara alami oleh alam dalam kondisi temperatur dan juga tekanan bumi yang tinggi. Pembentukan berlian ini terjadi selama miliaran tahun lamanya yang terdiri dari beberapa komposisi kimiawi sederhana berupa unsur karbon.
Berlian memiliki beberapa tipe. Berikut ini kami akan coba menjelaskan kepada Anda terkait apa saja keunggulan masing-masing tipe dan penjelasannya.
1. Berlian Tipe IA
Tipe yang pertama yaitu merupakan berlian bertipe IA. Berlian ini mengandung unsur nitrogen yang membuat perhiasan tersebut berwarna semi kuning sangat muda hingga sangat tua. 98 persen berlian yang ada di dunia yaitu bertipe IA.
2. Berlian Tipe IIA (Umum)
Tipe yang kedua ini merupakan IIA umum yang memiliki impurity nitrogen dan tidak memiliki warna. Berlian ini memiliki transparansi optic yang bagus. Sebanyak 2 persen berlian yang di dunia adalah tipe IIA umum ini.
3. Berlian Tipe IIA (LOM)
Tipe yang ketiga ini merupakan berlian standar dari brand perhiasan ternama tersebut. Bedanya dengan tipe umum yaitu lebih spesial karena hanya ada 1 persen saja berlian ini di seluruh dunia, yang artinya merupakan tipe perhiasan berlian wanita yang sangat langka.
Keunggulan Perhiasan Standar LOM
LOM merupakan tipe berlian yang sangat langka dan menjadi the most beautiful, perfect and rarest diamond yang ada di dunia. Berlian tipe IIA ini tidak memiliki nitrogen dan memiliki kandungan paling murni dari unsur kimia. Transparansi optinya sendiri sangat bagus dan berkualitas.
Tingkat kejernihan dari berlian ini yaitu berada di kelas FL dan terendah yaitu I3. Berlian pada grade FL dan IF tergolong sempurna bahkan ketika dicek dengan menggunakan kaca pembesar, melalui 10 kali pembesaran.
Grade FL dan juga IF adalah tipe berlian yang tidak memiliki noda sama sekali. Itulah kenapa, berlian ini memiliki tingkat kejernihan yang bagus dan sangat langka.
Model Berlian Eksklusif
Berlian IIA LOM ini merupakan sebuah berlian eksklusif dari brand tersebut. Inilah yang membuatnya menjadi salah satu tipe berlian istimewa. Seperti yang kami jelaskan, berlian ini hanya ada kurang dari 1 persen di seluruh dunia.
Berlian ini sangat ideal untuk beberapa jenis perhiasan berlian wanita, salah satunya untuk menyempurnakan cincin.
Itulah informasi seputar perhiasan berlian langka dari salah satu brand ternama yang saat ini sudah ada di Indonesia. Bagaimana, tertarik untuk memilikinya?